June 11, 2024 Admin

EXPECTED BOOKS ALERT! Satu lagi upcoming book, yang pastinya ditunggu tunggui mahasiswa dan juga praktisi dokter! Buku Atlas saku penyakit mulut oleh George Laskaris. Buku ini merupakan buku dengan  pendekatan visual yang paling mudah digunakan oleh dokter gigi. Gambar tak bisa dipungkiri sebagai elemen penting dalam pengenalan penyakit dibandingkan dengan hanya penjelasan tertulis saja. Selain itu, perlu juga latihan klinis untuk mendapat keterampilan mengenali “lesi” untuk menghasilkan derajat keakuratan diagnosis yang tinggi.  Buku ini diklasifikasikan sesuai dengan tiga kriteria utama yaitu morfologi lesi, warna lesi dan regio anatomi, yang pasti sangat dibutuhkan terutama oleh mahasiswa dalam rangka persiapan untuk terjun…

January 29, 2024 Admin

Hindari Imun Sistem! Itulah kira-kira yang dikomandokan komandan sel kanker bagi anggotanya untuk bisa bertahan dari ganasnya sistem imun manusia untuk memberantas sel-sel berbahaya ini. Penelitian ini mengungkap tentang strategi yang dieksploitasi oleh sel kanker untuk menghindari sel imun! Kemoterapi sebagai salah satu metode terapi kanker yang umun dilakukan, membuat sel menua (senescent) dan seharusnya mati dan dibersihkan oleh sel imun. Akan tetapi, beberapa sel senescent ini dapat memanipulasi dirinya supaya tidak dapat dikenali oleh sistem imun dan dikira sel normal. Sel tua tumor senescent ini dikenal sebagai sel Zombi. Sel-sel ini tidak bisa lagi bereproduksi akan tetapi mampu menciptakan…

January 12, 2024 Admin

 Ya, betul! Vaksinasi tidak hanya diperuntukkan untuk anak-anak saja tetapi juga orang dewasa termasuk lansia. Sebagai modalitas terapi yang berperan di lini pencegahan, vaksinasi kini menjadi pilihan untuk berbagai macam penyakit misalnya mencegah kanker serviks. Namun pemberian vaksin seringkali mendapatkan penentangan sehingga Nakes perlu dibekali pengetahuan yang cukup untuk mengedukasi masyarat dan tentunya mempraktekkan aplikasi vaksin secara benar yang akan meningkatkan kepercayaan orang-orang terhadap vaksinasi. Buku vaksinasi dewasa pada berbagai kondisi mengulas tentang dasar-dasar vaksinasi dan kondisi-kondisi khusus yang sering kali ditemui dalam praktik sehari-hari. Didalamnya terdapat topik mengenai imun secara ringkas, fisiologi vaksinasi, dan tentu saja bermacam-macam vaksinasi pada…

December 21, 2023 Admin

Anamnesis, sudah tak diragukan lagi merupakan bagian fundamental yang menentukan keberhasilan terapi pasien. Maka menghadirkan literatur untuk bahan belajar mahasiswa kedokteran menjadi sangat penting. Buku Anamnesis dan Pemeriksaan Fisik Sistem Respirasi ini ditujukan bagi para mahasiswa kedokteran dan dokter umum yang membutuhkan sumber pembelajaran/referensi terkait teknik dan prosedur anamnesis serta pemeriksaan fisik sistem respirasi.  Pembahasan dalam buku ini mencakup: anatomi, anamnesis, pemeriksaan umum, hingga pemeriksaan sistem respirasi dan dilengkapi dengan berbagai gambar ilustratif dan ditulis dengan bahasa yang lugas oleh klinisi yang merupakan seorang pakar di bidang respirasi. Untuk mendapatkan buku ini, teman-teman mahasiswa bisa langsung ke website resmi kami…

December 14, 2023 Admin

Peradangan merupakan mekanisme penting tubuh untuk melawan bahaya dari patogen maupun zat kimia berbahaya, akan tetapi beberapa reaksi peradangan bisa tidak terlihat dan berlangsung lama dan menyebabkan peradangan kronis. Peradangan kronis terkait dengan berbagai masalah kesehatan yang beberapa diantaranya sulit diatasi seperti autoimun dan kanker. Oleh sebab itu pemantauan terhadap peradangan merupakan langkah penting untuk mengatasi/mencegah perangan kronis. C-Reactive Protein (CRP) adalah kandidat yang legit untuk tujuan ini karena molekul ini berespons dengan cepat terhadap peradangan, dan responsnya berlaku pada berbagai penyebab radang, tidak hanya infeksi saja. Untuk tujuan ini, maka para ilmuwan mencoba mengidentifikasi protein yang dapat berinteraksi dengan…

November 17, 2023 Admin

Dalam manajemen terapi hipertensi dengan obat, sudah jadi hal umum bahwa ada orang yang responsif dengan captopril, ada yang tidak cocok, ada yang perlu dosis lebih, bahkan ada yang harus mendapatkan lebih dari satu jenis obat sekaligus untuk bisa menurunkan tekanan darahnya. Ternyata, ada satu cara yang bisa dipastikan efektif pada hamper semua orang (70-75%), baik yang belum menggunakan obat maupun yang sudah. Caranya adalah dengan mengurangi asupan garam! Penelitian yang dilakukan oleh Vanderbilt University Medical Center (VUMC), Northwestern Medicine, dan the University of Alabama di Birmingham, mengonfirmasi hal ini. Uji yang dilakukan melibatkan kelompok usia menengah sampai lansia. Hasilnya…

November 7, 2023 Admin

Punya kakak lebih dari satu orang meningkatkan risiko terkena penyakit lutut Ankylosing Spondilitis! Itulah yang berhasil terkonfirmasi oleh salah satu penelitian yang terbit di jurnal RMD. Tapi pertanyaannya kenapa? Sepertinya sulit dipahami gak sih! Apa hubungannya punya kakak banyak dengan sakit radang lutut? Jawabannya adalah pada paparan awal terhadap infeksi. Data memang menunjukkan bahwa anak-anak yang lahir dengan kakak memiliki risiko terkena Ankylosing spondylitis (SA) lebih tinggi dibandingkan anak-anak yang lahir sebagai anak sulung, terutama jika sang kakak mendapatkan operasi amandel di usia dini. Penjelasannya terkait dengan temuan sebelumnya bahwa anak-anak yang terpapar infeksi dini memiliki risiko terkena SA lebih…

November 1, 2023 Admin

Gampang-gampang susah! Sepertinya itulah yang bisa kita katakan soal mengatasi nyeri. Kadang dengan satu obat cukup, tapi kadang-kadang sudah gonta ganti beberapa jenis obatpun belum teratasi nyerinya. Padahal yang namanya nyeri itu sangat mengganggu pasien dan melumpuhkan aktivitasnya. Saking mengganggunya keluhan nyeri, seringkali pasien menggunakan obat-obatan secara salah dan membahayakan kesehatannya sendiri. Berkaca dari pemahaman ini, maka penting sekali untuk menghadirkan panduan-panduan praktek berbasis sains dan pengalaman dalam penanganan nyeri yang efektif. Di EGC, ada dua buku unggulan untuk kebutuhan ini yaitu buku Manajemen Nyeri yang ditulis oleh Prof. Dr. Tjokorda, dan buku Penatalksanaan nyeri karya Gautam Das seorang ahli…

October 25, 2023 Admin

Saat ini, kesadaran orang tua untuk meninggalkan pola asuh anak zaman konvensional sudah semakin meningkat sehingga para ahli terkait sangat perlu menyiapkan diri untuk menjadi sumber informasi dan konsultan bagi para orang tua ini. Orang tua modern tidak lagi hanya membutuhkan konsultasi pada kondisi anaknya sedang sakit saja, tetapi juga bagimana mengoptimalkan tumbuh kembang optimal anak-anaknya. Jadi kebutuhan ilmu ini menjadi sesuatu yang wajib dikuasai saat ini. Buku Ilmu Kesehatan Anak: Tumbuh Kembang & Perilaku ini memuat topik mengenai pertumbuhan, perkembangan, serta perilaku anak dan remaja, adalah buku yang ditujukan untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Dalam buku ini, topik hangat yaitu:…

October 17, 2023 Admin

Berbagai upaya, pendekatan, dan metode telah diupayakan sejauh ini untuk mengatasi yang namanya obesitas. Sayangnya, sampai hari ini perbaikan angka obesitas belum bisa bikin pihak-pihak terkait tidur dengan tenang. Semua upaya yang dilakukan, tidak menunjukkan tanda-tanda perbaikan sama sekali. Sepertinya, ada sesuatu terkait obesitas yang belum terungkap dan sesuaitu itu merupakan hal yang sangat penting sampai-sampai penurunan yang diharapkan tetap tidak tercapai, meskipun berbagai pendekatan yang tampak sebagai rencana yang rasional dan efektif  telah dilakukan, dan para peneliti masih berjibaku dengan usaha mengungkap “sesuatu” yang belum terungkap ini! Obesitas merupakan problem yang kompleks. Bukan saja soal kelebihan asupan kurang aktifitas…